Tips Mobil Ditinggal Mudik Tetap dalam Keadaan Baik dan Aman

trensatu.com

0 Comment

Link

Tips mobil ditinggal mudik tidak hanya membuat kendaraan tetap aman tapi juga mesinnya dalam keadaan baik, meski kamu tinggal dalam waktu lama. Mudik sendiri merupakan kegiatan sering penduduk Indonesia lakukan terutama pada hari.

Tujuannya untuk bisa berkumpul bersama keluarga tercinta pada hari spesial tersebut. Tidak heran perusahaan juga memberikan waktu cukup lama untuk hari libur hari raya, bahkan bisa seminggu lamanya.

Kebimbangan sering terjadi terutama bagi yang memiliki kendaraan dan tidak membawanya ke tempat mudik. Solusi agar tetap aman dengan menerapkan sejumlah tips mobil ditinggal mudik akan kita bahas kali ini.

Tips Mobil Ditinggal Mudik

Memiliki penjaga rumah mobil tetap bisa terjaga dengan baik, tapi jika tidak memiliki penjaga atau orang untuk dititipi kamu bisa mempersiapkan beberapa hal terlebih dahulu.

Ini penting untuk dilakukan sehingga mobil tidak bermasalah setelah ditinggal pergi dalam jangka waktu cukup lama. Karena jika tidak mobil berpotensi mengalami aki soak, kemasukan hewan liar, atau kemalingan. Nah, berikut ini sejumlah tips mobil ditinggal mudik dapat kamu terapkan.

1. Cuci Mobil

Tips pertama yang harus kamu terapkan yakni mencuci mobil mulai dari atap hingga bagian kolong-kolong sampai benar-benar bersih hingga tidak ada lagi kotoran tertinggal. Selain itu, pastikan juga bagian bodi juga kaca dalam keadaan kering agar terhindar dari water spot.

Jangan lupa untuk mengecek bagian tersembunyi seperti tutup tangki bensin, handel pintu, sampai celah gril. Beberapa tempat tersebut biasanya menjadi tempat bersembunyinya air dan menyebabkan karat atau masalah lainnya. Pastikan bagian kursi juga bersih tidak ada remah atau debu.

2. Keluarkan Barang Pribadi

Tips mobil ditinggal mudik selanjutnya pastikan kamu juga mengeluarkan semua barang-barang pribadi yang ada dalam mobil. Seperti mengeluarkan surat-surat mobil, power bank, kacamata.

Baca Juga :   Mini Cooper Generasi Kelima Meluncur Kini Pakai Tenaga Listrik

Kemudian keluarkan juga kartu etol, serta barang berharga lainnya yang ada dalam mobil. Hal ini bertujuan untuk menghindari kemalingan atau terjadinya kebakaranย  akibat korsleting. Pastikan kamu menyimpan semua barang-barang tadi pada tempat aman dan mudah diingat.

3. Simpan dalam Garasi

Selanjutnya pastikan kamu menyimpan mobil dalam garasi rumah pribadi yang tertutup. Alasan menyimpannya dalam garasi tertutup yakni bisa membuat mobil terhindar dari paparan sinar matahari juga hujan.

Sebab dua faktor tersebut bisa membuat cat mobil jadi memudar, selain itu menyimpannya pada ruang terbuka membuat potensi kemalingan lebih tinggi. Atau jika terpaksa menyimpan di luar ruangan gunakan car cover untuk melindungi mobil.

4. Hindari Tempat Parkir Lembab

Tips mobil ditinggal mudik lainnya pastikan kamu menghindari tempat parkir yang lembab. Tempat tersebut biasanya menjadi tempat nyaman bagi hewan liar untuk bersarang. Seperti tikus yang bisa menggigit kabel mobil.

Atau bisa memunculkan kecoa hingga semut yang membuat kondisi mobil jadi kotor dan tidak nyaman. Pastikan semua celah yang ada tertutup rapi, tidak ada ruang sama sekali untuk hewan-hewan menyelinap ke dalam.

5. Pompa Ban dan Tidak Mengoperasikan Rem

Selanjutnya tambah tekanan udara atau pompa ban misalnya sekitar 5 psi agar tekanannya tidak mudah berkurang. Selain itu kamu juga tidak perlu mengoperasikan rem parkir atau rem tangan.

Tips mobil ditinggal mudik tidak kalah penting pastikan kamu tidak melepas kabel aki jika mudik kurang dari seminggu. Dan terakhir titipkan mobil ke petugas keamanan yang bertugas pada lingkungan tempat tingga.

Baca Juga :   Spesifikasi dan Harga Nissan Serena e-POWER

Share:

Related Post

Tinggalkan komentar