Truk Listrik Mitsubishi eCanter Hadir di Indonesia

trensatu.com

0 Comment

Link
truk listrik Mitsubishi eCanter

Truk listrik Mitsubishi eCanter hadir pertama kali di Indonesia, terjadi karena KTB menyerahkan truk listrik pertama ke konsumen pertamanya yang berasal dari Indonesia. Momen tersebut menjadi catatan dan momen cukup spesial bagi PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors distributor resmi kendaraan niaga MFTBC Indonesia.

Proses serah terima tersebut dilakukan ke konsumen secara langsung dalam arena GIIAS 2024 Ice BSD City, Tangerang. Truk tersebut diserahkan ke PT Yusen Logistik Indonesia sebab sudah menjadi konsumen yang setia dari KTB sejak tahun 2011 lalu.

Daisuke Okamoto selaku Presiden Direktur KTB menyampaikan hadirnya truk tersebut menjadi pioneer pengguna eCanter pertama yang ada di Indonesia. Harapannya dengan penyerahan tersebut akan membuat bisnis Yusen semakin berkembang.

PT Yusen Logistic Indonesia tahun lalu juga menjadi salah satu perusahaan yang ikut serta dalam trial Mitsubishi eCanter. Dan berdasarkan hasil yang memuaskan perusahaan tersebut akhirnya memutuskan untuk memperkuat armadanya dengan menggunakan truk listrik Mitsubishi eCanter ini.

Truk Listrik Mitsubishi eCanter Mengurangi Emisi

Tetsuya Aoyama selaku Presiden Direktur PT Yusen Logistic Indonesia menyampaika, bahwa perusahaannya akan mengoperasikan truk-truk tersebut di Jabodetabek sampai Karawang. Dengan harapan bisa mengurangi emisi co2 sekitaran 10 ton per tahun.

Selain itu untuk kedepannya pihaknya juga akan terus mendiskusikan pengurangan emisi co2 dengan konsumen lainnya. Serta memiliki rencana untuk menambah jumlah eCanter secara bertahap sesuai dengan permintaan.

Truk ini diyakini bisa memenuhi kebutuhan dari perusahaan tersebut, karena memiliki spesifikasi teknis unggul. Memiliki baterai dengan ukuran M kapasitas 83 kWh sehingga bisa menempuh perjalanan hingga 140 km dengan GCW sebesar 6 ton.

Selain itu juga memiliki garansi hingga 6 tahun membuat perusahaan atau PT Yusen merasa tenang. Bukan hanya itu saja sebagi dari komitmen untuk menjadi mitra yang dapat diandalkan Mitsubishi Fusho memberikan asisten penuh ke perusahaan tersebut.

Baca Juga :   Harga dan Spesifikasi Mobil Honda Civic Turbo Terkini 2024

Yakni dengan memberikan pelatihan khusus untuk para supir serta mekanik eCanter ini. Dilakukan agar para konsumen mempunyai pengalaman nyaman juga aman selama melakukan perjalanan.

Kelebihan dari Truk Listrik Mitsubishi eCanter

Mitsubishi Fuso juga memilikiย  komitmen untuk memberikan layanan purnajual bagi PT Yusen Logistic Indonesia serta perusahaan lainnya yang tertarik dengan eCanter ini.

Tidak hanya sampai disitu saja, kelebihan lain adanya dukungan garansi pembelian, fasilitas sistem pembiayaan dengan skema OPL, kemudian juga memiliki layanan free service. Hal ini bagian dari strategi serta kebijakan Customers First agar bisa memastikan para konsumen merasa puas.

Memiliki panjang keseluruhan 5.960 mm, dengan lebar 1.970 mm, tingginya mencapai 2.245 mm serta tinggi minimal dari tanah 210 mm. Kecepatan maksimumnya hingga 95 km/jam, dengan radius putar minimum hingga 7.1 m.

Menggunakan mesin bertipe Common Rail, daya maksimumnya hingga 136/2.500 PS/rom, dan torsi maksimumnya 43/1.500 kg.m/rpm. Transimisinya menggunakan model M035S5, memiliki tipe 5 gigi maju dan 1 gigi mundur.

Sedangkan untuk bagian rem menggunakan rem kaki atau service brake sistem hidralius (vacuum servo assistance, dual circuit). Kemudian rem tangan internal expanding type on propeller shaft, serta memiliki rem pembantu (sistem pengereman gas buang).

Dengan berbagai kelebihan yang ditawarkan tidak heran jika PT Yusen Logistic Indonesia memilih truk listrik Mitsubishi eCanter ini untuk memperkuat armadanya. Karena terbukti mampu memberikan keringanan bagi para pengusaha.

Share:

Related Post

Tinggalkan komentar